Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkum Kalsel Gelar Rapat Harmonisasi Dua Ranperbup Pemkab Tapin Terkait Penghasilan Perangkat Desa dan BPD

1 1

Banjarmasin, Humas_Info — Kantor Wilayah Kementerian Hukum Kalimantan Selatan kembali menggelar rapat harmonisasi rancangan peraturan perundang-undangan daerah bersama Pemerintah Kabupaten Tapin. Rapat kali ini membahas dua Rancangan Peraturan Bupati (Ranperbup) terkait penghasilan dan tunjangan bagi perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Kamis, (15/05/2025).

Rapat harmonisasi ini dipimpin oleh Eryck Yulianto, Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Madya, dan melibatkan tim perancang dari Kanwil Kemenkum Kalimantan Selatan, serta perwakilan dari perangkat daerah dari Pemkab Tapin.

Dua Ranperbup yang diharmonisasikan yakni:
pertama, Ranperbup tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Tapin Nomor 36 Tahun 2022, yang mengatur penghasilan tetap dan tunjangan bagi kepala desa, perangkat desa, staf desa, serta BPD, termasuk pengaturan baru mengenai pemberian Tunjangan Hari Raya (THR).

Kedua, Ranperbup tentang Tunjangan Kinerja Badan Permusyawaratan Desa, yang menjadi tindak lanjut dari amanat Pasal 26 ayat (7) Ranperbup sebelumnya. Ranperbup ini merinci ketentuan mengenai tunjangan berbasis beban kerja bagi pimpinan dan anggota BPD, dengan pendanaan bersumber dari pendapatan asli desa atau sumber lain selain dana desa.

Selama rapat, tim harmonisasi memberikan sejumlah masukan substansial maupun redaksional guna memastikan kedua Ranperbup tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi dan memenuhi asas keterpaduan, kejelasan rumusan, serta keefektifan pelaksanaan.

Hasil rapat ini diharapkan menjadi landasan kuat bagi Pemkab Tapin dalam menyusun produk hukum yang adil, tepat sasaran, dan berpihak pada kesejahteraan perangkat desa dan BPD, sekaligus mencerminkan prinsip tata kelola pemerintahan desa yang akuntabel dan partisipatif. (Humas Kemenkum Kalsel: Arie, ed: Eko)

234567891011

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KEMENTERIAN HUKUM RI
KANTOR WILAYAH KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkum.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI